Pantai Pasir Putih Sirih - Anyer
Weekend adalah hari yang ditunggu-tunggu oleh semua orang untuk berlibur dari sekedar jalan-jalan ke Mall, wisata kuliner di berbagai rumah makan hingga berekreasi ke pantai. Liburan untuk saat ini bukan menjadi kebutuhan sekunder lagi tapi sudah menjadi suatu keharusan bagi para pekerja umumnya hingga anak-anak sekolah. Berlibur di suatu tempat diyakini dapat menghilangkan kepenatan dan stress yang menumpuk selama lima hari disibukan dengan rutinitas harian yang menyita waktu dan pikiran. Berlibur ke pantai adalah salah satu liburan alternatif yang banyak digemari banyak orang.
Pantai Anyer adalah salah satu pantai yang paling terkenal di Jawa Barat. Letaknya berada di Serang Banten. Sepanjang jalan anyer akan mudah ditemui banyak pantai yang indah. Pantai-pantai di sepanjang anyer masih begitu alami dan indah. Para wisatawan bebas memilih pantai mana yang mau disinggahi. Dalam tulisan kali ini penulis akan membahas Pantai Pasir Putih Anyer yang indah dan mempesona.
Pantai Pasir Putih Anyer adalah pantai berpasir putih yang indah, bersih dan tidak berkarang sehingga aman dan nyaman untuk dijadikan tempat berenang. Pantai pasir putih letaknya bersebelahan dengan hotel mewah Sol Elite Marbella. Perjalanan yang ditempuh dari Jakarta menuju Pantai Pasir Putih Anyer adalah kurang lebih memakan waktu empat jam. Dari Jakarta melalui akses tol dalam kota menuju gerbang tol Cilegon.
Ketika tiba di kota Cilegon jalanan awal sangat bagus tetapi ketika memasuki kawasan industri Krakatau Steel maka jalanan yang dilewati cenderung rusak dan jalanan kembali mulus setelah melewati pasar Anyer. Ketika penulis berekreasi ke Pantai Pasir Putih Anyer (pertengahan bulan september 2012), jalan raya utamanya sedang mengalami perbaikan sehingga cenderung macet dan sangat berdebu. Tapi diperkirakan beberapa bulan setelah perbaikan maka jalan raya tersebut akan mulus kembali dan dijamin akan makin membuat para wisatawan betah berkunjung ke Anyer.
Saat berada di Anyer para wisatawan akan dibingungkan dengan berbagai pilihan pantai. Jika ingin pantai berpasir putih yang indah, bersih
dan tidak berkarang sehingga aman dan nyaman untuk dijadikan tempat
berenang maka pilihan yang paling pas adalah Pantai Pasir Putih Anyer. Saat masuk ke dalam Pantai Pasir Putih Anyer maka kita diwajibkan membayar tiket untuk masuk (Pengelolaan pantai ini oleh pihak swasta). Pilihannya adalah membayar Rp.10000/perorang atau Rp.50000/per mobil include dengan orangnya.
Ketika penulis tiba di area Pantai Pasir Putih Anyer maka pemandangan yang indah menyambut kami semua. Pantai yang indah berpasir putih dengan ombak yang sedang. Dipinggir pantai disediakan bale-bale dengan harga sewa Rp.50000/perbale. Banyak penjual makanan minuman berlalu lalang umumnya mereka menawarkan dengan harga yang terjangkau. Selain para penjual makanan minuman, disana banyak penjual yang menawarkan jasa pijat refleksi, lulur hingga tatto henna dengan pilihan berbagai gambar yang menarik.
Banana boat watersport favorit anak muda
Dibibir pantai tersedia aneka watersport seperti banana boat, sewa ban hingga perahu layar. Kita bebas memilih ingin menggunakan watersport apa yang kita sukai dengan harga yang bervariatif. Watersport yang paling digemari kaum remaja umumnya adalah banana boat dengan tarif Rp.150000/per team kurang lebih 6 - 8 orang. Banana boat sangat digemari karena olahraga air ini sangat menantang adrenalin. Sedangkan pilihan alternatif lainnya yang digemari anak-anak dan orang dewasa adalah berenang dengan menyewan ban atau naik perahu layar. untuk sewa ban Rp.10000/per ban dan untuk perahu layar Rp.15000/per orang.
Keindahan Pantai Pasir Putih Anyer akan bertambah indah ketika semakin sore dan matahari hendak terbenam ke peraduan. Dimana semua pengunjung bisa menikmati semilir angin sore pantai yang sejuk. Tak perlu jauh-jauh ke Bali, di Pantai inipun kita bisa menikmati sunset yang sangat indah. Sungguh liburan yang menyenangkan, semua kepenatan dan stress terasa hilang dan beban berkurang, I WANNA SCREAM!!!!
.
Pantai yang indah berpasir putih bebas karang
Tips pergi ke Pantai
- membawa hand body lotion/sunblock dengan kadar SPF yang tinggi mengingat udara/cuaca di pantai sangat panas sekali.
Pesan dan Kesan
Semakin siang pengunjung akan semakin membludak, namun itu adalah hal yang lumrah berada di tempat wisata yang indah.Dalam trip kali ini kekurangan berada pada MCK, dimana MCK yang tersedia belum seperti yang diharapkan. Alangkah baiknya jika penggurus (swasta) dan jajaran pemerintah di Serang Banten lebih memperhatikan masalah ini. Karena jika fasilitas sosial dan umumnya bagus maka akan semakin menarik wisatawan untuk datang ke Pantai Anyer :)
RENTAL MOBIL MURAH
BalasHapusMDd_93 RENT/CAR
menyewakan
TOYOTA AVANZA HONDA JAZZ & DAIHATSU LUXIO.
Dalam Kota
-12 jam Rp. 350.000
-24 jam Rp. 450.000
Luar Kota
-12 jam Rp. 400.000 -24 jam Rp. 450.000.
Hagra sudah termasuk sopir. Harga belum
termasuk BBM, parkir, tol dan makan driver.
isenk2
tlp 089660723219 bantu *SHARE* ya mksih